Rabu, 22 Januari 2014

SEJARAH DAN FUNGSI ANGKA NOL (0)

SEJARAH DAN FUNGSI ANGKA NOL (0)

           Hari ini kita mengenal angka 0 sebagai angka untuk membentuk nilai puluhan, ratusan, ribuan, jutaan dan seterusnya. Selain untuk membentuk nilai-nilai diatas, adanya bilangan 0 memudahkan kita untuk mengenal perkalian dimana dalam hal ini, angka Romawi yang ditulis dalam bentuk huruf sulit dipahami dalam penulisan perkalian. Sebagai contoh 10 x 10 = 100 sedangkan dalam angka Romawi kita kesulitan untuk menulis X dikali X.
Fungsi lain dari angka ini yang kadang tidak kita sadari adalah angka ini membantu kita membuat kesimpulan yang lebih tepat, sebagai contoh orang yang tidak melakukan hal positif bukan berarti dia melakukan hal yang negative hal ini seperti angka yang tidak positif bukan berarti negative mungkin dia 0 yang berada diantara positif dan negative.
              Angka yang setiap hari bisa kita lihat dalam lembaran uang, ketika belajar matematika atau akuntasi ini, mungkin tidak pernah kita bayangkan atau perhatikan betapa besar fungsinya dan betapa besar jasa orang yang mengenalkannya. Menurut Prof. Dr. M A Karim, M. A. dalam buku beliau sejarah peradaban dan pemikiran Islam angka ini berasal dari india dan dipopulerkan oleh seorang ilmuwan muslim yang bernama Muhammad bin Musa al-Khawarizmi (780-850 M) dalam bukunya al-Jabar Wa al-Muqabilah (al-Maudud, 1970: 13-18). Dari buku inilah berkembang ilmu Aljabar yang menjadi dasar perkembangan matematika. Setelah berlalu berabad-abad umat manusia bisa merasakan manfaat angka ini baik dalam keilmuan maupun kehidupan sehari-hari. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar